SALATIGA, Lingkarjateng.id – Wakil Wali Kota (Wawalkot) Salatiga, Nina Agustin, melakukan kunjungan kerja ke SMPN 10 Salatiga pada Rabu, 12 Maret 2025.
Saat memasuki gerbang SMPN 10 Salatiga, Nina langsung disambut tarian topeng ireng yang dipersembahkan oleh kelompok siswa kelas VIII dan IX.
“Ini menjadi bukti bahwa ibadah puasa tidak menyurutkan semangat para siswa untuk belajar dan beraktivitas. Saya dorong para siswa menjadi pribadi tangguh dan generasi penerus bangsa yang handal,” katanya.
Sebagai seorang ibu, Nna mengaku memiliki naluri untuk membimbing anak-anak untuk menjadi pribadi yang berbudi luhur.
“Seorang ibu pasti memiliki naluri untuk membimbing, mendidik dan menasihati. Saya berpesan kepada siswa SMP Negeri 10, di antaranya agar siswa terus bersemangat menjadi pribadi yang tangguh serta berbudi luhur,” katanya.
“Dan tak kalah penting adalah taat serta menghormati orang tua dan guru, karena guru sejatinya merupakan pengganti orang tua ketika di sekolah,” sambungnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kota Salatiga, Nunuk Dartini, menyampaikan bahwa SMP Negeri 10 yang terletak di Kecamatan Argomulyo dengan jumlah siswa kurang lebih 750 anak.
Meskipun agak jauh dari pusat kota, sekolah tersebut memiliki jumlah siswa yang banyak dan termasuk sebagai salah satu sekolah favorit.
Pasalnya, sekolah tersebut memiliki sejumlah program inovatif yang salah satunya adalah one day one ndog.
“Program one day one ndog ini merupakan program makan satu hari satu telur agar semuanya selalu terjaga kesehatannya dan terjaga proteinnya. Dan setiap hari, anak-anak membawa bekal makan siang yang dibuat orang tua mereka dari rumah,” terangnya. (Lingkar Network | Angga Rosa – Lingkarjateng.id)