SALATIGA, Lingkarjateng.id – Bakal Calon Wali Kota Salatiga, Robby Hernawan, yang diusung Partai Solidaritas Indonesia (PSI) siap bertarung di kontestasi Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Pilwalkot) Salatiga 2024.
Dokter spesialis kandungan ini rencananya akan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Salatiga pada 28 Agustus 2024.
“Saya dan pasangan akan mendaftar ke KPU tanggal 28 Agustus. Saya mendaftar ke KPU bersama PSI dan Partai Demokrat,” kata Robby di sela-sela menghadiri acara jalan sehat dalam rangka peringatan HUT ke-79 RI di Kampung Karangpete, Kelurahan Kutowinangun Kidul, Kecamatan Tingkir, Salatiga, pada Minggu, 25 Agustus 2024.
Kehadiran Robby Hermawan pada acara tersebut untuk menghadiri undangan dari warga setempat.
“Dulu saya tinggal di Karangpete. Dan sampai sekarang saya dekat dengan warga Karangpete. Sebagai seorang dokter yang berkecimpung lama di bidang kesehatan sangat mendukung kegiatan menunjang kebugaran,” ujarnya.
Ia menambahkan, kegiatan-kegiatan yang mendukung kesehatan warga sangat diapresiasi karena dengan tubuh sehat masyarakat bisa bekerja dan meningkatkan kesejahteraan.
“Dalam raga yang sehat, terdapat jiwa yang sehat. Dan saya siap mendukung kegiatan yang menunjang kesehatan masyarakat,” ucapnya.
Sementara itu, politisi Demokrat Salatiga, Ari Widiyatmoko, menyambut baik niatan Robby Hernawan maju dalam kontestasi Pilwalkot Salatiga 2024.
“Saya titip jika Pak Robby nanti menjadi wali kota agar kegiatan bertema kesehatan dioptimalkan. Kami semua siap mendukung dan memenangkan Pak Robby,” ujarnya.
Ari menjelaskan, sebagai warga asli Karangpete, Salatiga, dirinya sudah sangat lama mengenal sosok Robby karena kariernya di bidang kedokteran bermula dari kampung tersebut.
“Kami memilih mendukung Dokter Robby karena ada kedekatan dengan warga. Kemudian, kiprahnya di bidang kesehatan terutama membantu ibu-ibu dalam proses melahirkan sudah terbukti,” tegasnya. (Lingkar Network | Angga Rosa – Lingkarjateng.id)