KENDAL, Lingkarjateng.id – Bupati Kendal, Dico Ganinduto setiap melakukan kunjungan selalu ada kehebohan. Oleh warganya, Bupati berparas tampan ini pasti berebut ingin selfie dan foto bersama. Sudah ribuan warga termasuk Emak-Emak pun memanfaatkan momentum foto bersama orang nomor satu di Kabupaten Kendal itu.
Sekelompok Jurnalis Kendal atau yang lebih dikenal dengan Jurnal menangkap peluang agar bisa menjadikan sang Bupati lebih dekat dengan warganya. Jurnal menggelar lomba dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2022.
Kali ini, bukan lomba karya tulis atau foto, namun Jurnal berkerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Kendal mengadakan lomba video ngegombalin Bupati Kendal. Tidak tanggung-tanggung, hadiah yang disiapkan emas batangan yang akan diserahkan langsung oleh Bupati Kendal, Dico M Ganinduto.
Jurnalis Kendal Gelar Vaksinasi Anak dengan Menikmati Wisata Agro
Ketua Jurnal, Slamet Priyatin mengatakan, lomba yang berbeda ini sengaja diselenggarakan untuk mendekatkan Bupati dengan warganya. “Memang agak berbeda jika biasanya dalam memperingati HPN lomba foto atau menulis, tetapi kita ingin ada yang unik, yakni tantangan gombalin Bupati secara langsung dan direkam video atau hanya mengirim video gombalin bupati,” ujar Slamet.
Lanjut Slamet, periode lomba dilaksanakan mulai 9-18 Februari 2022 dengan dua cara. Pertama bisa dilakukan saat Bupati Kendal melaksanakan kunjungan ke daerah.
“Nanti peserta bisa menghubungi tim bupati untuk langsung ngegombalin dihadapannya dan akan diambil videonya. Ini memang menarik dan butuh persiapan karena akan bertemu langsung Bupati dan ngegombalin. Sementara yang kedua bisa membuat video sendiri dengan tema gombalin Bupati dan dikirim ke panitia,” lanjutnya.
Bupati Dico Imbau KIK Rekrut Karyawan Asli Kendal
Untuk yang tidak langsung gombalin di hadapan bupati, durasi video maksimal 30 detik serta bebas memilih lokasi pembuatan video. Materi gombalan video tidak mengandung pornografi dan SARA. “Materi video lomba dikirim ke email panitia dengan menyertakan nama lengkap, alamat dan nomor telepon yang bisa dihubungi,” jelasnya.
Setelah itu, video yang sudah masuk akan diseleksi dan dinilai langsung oleh Ketua TP PKK Chaca Frederica. Hadiah yang disiapkan berupa emas batangan yang akan diserahkan Bupati Kendal di Rumah Dinas Bupati Kendal pada puncak perayaan Hari Pers Nasional tanggal 19 Febuari 2022 mendatang. (Lingkar Network | Unggul Priambodo – Koran Lingkar)