MKGR Jateng Usung Airlangga Hartarto pada Pilpres 2024

MKGR

TASYAKURAN: Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong Provinsi Jawa Tengah (MKGR Jateng) tasyakuran HUT ke-62, kemarin (7/1). (Adhik Kurniawan/Lingkarjateng.id)

SEMARANG, Lingkarjateng.id – Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong Provinsi Jawa Tengah (MKGR Jateng) mendeklarasikan dukungannya untuk Airlangga Hartarto, kandidat yang akan mereka usung pada Pilpres 2024. Hal itu disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Daerah MKGR Jateng, Ferry Wawan, kemarin (7/1).

Pihaknya mengaku telah menyiapkan kesolidan kadernya dalam memenangkan Partai Golkar pada agenda politik 2024 nanti. Mereka berkomitmen akan mengusung Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Golkar, Airlangga Hartarto.

“Peran kami 2024, siapkan kematangan kesolidan kader agar loyal dalam rangka berjuang bersama dengan Partai Golkar, untuk menyukseskan agenda politik baik Pilpres maupun Pileg 2024,” kata Ferry optimis.

Terima Aduan Ganjar Pranowo Korupsi, Begini Reaksi KPK

Pihaknya juga mengungkapkan, dia bersama kader MKGR siap mengantarkan Airlangga Hartarto menjadi presiden. “Saya bersama kader MKGR siap mengantar beliau Ketua Umum (Airlangga Hartarto), karena dukungan ini sebagai amanah organisasi Golkar. Hingga sampai sekarang masih berlaku, intinya siap mengusung beliau sebagai capres 2024,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Bidang Ormas Partai Golkar Jateng, Sutomo mengungkapkan, persiapan Pemilu 2024 yaitu pihaknya sudah memiliki Badan Saksi Nasional (BSN). Hal itu menunjukkan partai berlambang pohon beringin tersebut siap memenangkan Pileg dan Pilpres 2024.

“Partai Golkar siap antarkan ketua umum menjadi presiden. Soalnya, Airlangga Hartarto membawa efek besar di masyarakat maupun partainya. Apalagi kami sudah melakukan penguatan konsolidasi Partai Golkar kembali menang pada agenda politik 2024,” terang Sutomo.

Atas dasar konsolidasi partainya kuat, dia menuturkan aura Pilpres 2024 makin terasa. Sehingga, pihaknya yakin kemenangan akan kembali direbut partainya.

“Golkar tidak akan berat untuk maju ke Pilpres. Apalagi organisasi sayap kiri ini memiliki tingkatan sampai ke bawah membuat dampak perolehan suara banyak,” imbuh dia. (Lingkar Network | Adhik Kurniawan – Koran Lingkar Jateng)

Exit mobile version