JEPARA, Lingkarjateng.id – Ketua Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPC HIPMI) Jepara, Haizul Ma’arif mengungkapkan, pada tahun 2022 pengusaha harus memiliki mental berjuang. Hal ini sesuai dengan tagline HIPMI, yaitu pengusaha pejuang, pejuang pengusaha.
“Untuk menjadi pengusaha kita harus bermental seperti pejuang. Sesuai dengan tagline Hipmi, yaitu pengusaha pejuang, pejuang pengusaha,” kata pria yang dikenal dengan Gus Haiz itu, Selasa (1/2/2022).
Ia menjelaskan, bahwa setiap pengusaha harus mempunyai mental yang kuat dan pantang menyerah seperti pejuang, dalam menghadapi persoalan-persoalan yang ada. Selain itu, pengusaha juga harus bisa memperjuangkan pengusaha lain guna mendorong pemulihan ekonomi di masa sekarang ini.
Gus Haiz Raih PPP Award 2021, Saya Persembahkan untuk Seluruh Kader PPP
“Sedangkan pejuang pengusaha, artinya pengusaha yang memperjuangkan pengusaha lainnya sehingga recovery ekonomi dapat berjalan cepat,” tandasnya.
Ia menegaskan, keberadaan HIPMI di tanah air diharapkan mampu menjawab persoalan perekonomian di Indonesia dan memberikan kontribusi recovery ekonomi.
Ia pun mengucapkan selamat kepada Wulan Rudy Prasetyo, yang terpilih sebagai Ketua Umum HIPMI Jawa Tengah pada acara Musda HIPMI Jawa Tengah XV. Ia berharap ketua baru mampu memperjuangkan para pengusaha, dan berkontribusi di Jawa Tengah dalam menggenjot recovery ekonomi.
“Saya berharap ketua HIPMI yang baru dapat memperjuangkan para pengusaha, dan berkontribusi di Jawa Tengah dalam menggenjot recovery ekonomi,” harapnya. (Lingkar Network | Muslichul Basid – Koran Lingkar)