KUDUS, Lingkarjateng.id — Wakil Bupati Kudus, Bellinda Putri Birton memastikan bahwa distribusi gas elpiji di Kabupaten Kudus akan segera kembali normal.
Hal ini ia sampaikan usai berdialog dengan sejumlah agen gas di Kudus menyusul keluhan masyarakat terkait kelangkaan gas dalam beberapa waktu terakhir.
Bellinda menjelaskan bahwa pihaknya terus memantau proses distribusi gas dan berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk agen-agen gas, untuk mempercepat proses pengambilan dan pendistribusian.
“Terkait gas beberapa waktu lalu, saya sudah ngobrol bareng dengan agen-agen gas di sini. Saat ini masih dalam proses pengambilan,” ujar Belinda, Senin, 24 Februari 2025.
Ia menegaskan bahwa sebagai Wakil Bupati, dirinya siap menjalankan segala instruksi dari Bupati Kudus demi memastikan kebutuhan masyarakat terpenuhi.
“Intinya, karena saya Wakil, jadi kalau ada apa-apa, saya komunikasikan dengan Pak Bupati. Apa yang diinstruksikan, akan saya jalankan,” tambahnya.
Belinda berharap dengan kerja sama semua pihak, distribusi gas di Kudus akan segera pulih dan stabil.
Sementara itu, salah satu agen pangkalan gas di Kecamatan Bae, Supriyadi mengatakan bahwa meski beberapa waktu lalu sempat terjadi kelangkaan, namun distribusi gas kini mulai berangsur normal.
Ia menyebut bahwa pihaknya masih memprioritaskan penjualan kepada warga sekitar dan konsumen langsung, dibandingkan pengecer.
“Kalau kemarin ya normal, warga terdekat dan bakul-bakul (pedagang kecil) kita utamakan. Untuk pengecer, belum diutamakan, sampai situasi benar-benar stabil,” ujar Supriyadi.
Menurutnya, langkah tersebut diambil agar masyarakat bisa segera mendapatkan gas elpiji untuk kebutuhan sehari-hari, seperti memasak, tanpa harus khawatir kehabisan stok.
“Yang penting, orang-orang sudah bisa masak di rumah masing-masing karena sudah ada gas,” lanjutnya.(Lingkar Network | Mohammad Fahtur Rohman – Lingkarjateng.id)






























