PATI, Lingkarjateng.id – Kehadiran pondok pesantren menjadi alternatif bagi orang tua untuk memenuhi kebutuhan pendidikan anak. Penjabat (Pj) Bupati Pati, Henggar Budi Anggoro, pun berharap kehadiran pondok pesantren (ponpes) semakin memperluas akses pendidikan khususnya dalam bidang keagamaan.
Hal itu disampaikan Pj Bupati Pati Henggar saat ikut menghadiri peletakan batu pertama pembangunan gedung Pondok Pesantren dan SMPQT As-salafiyah Bageng, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati baru-baru ini.
“Besar harapan saya, dengan hadirnya Ponpes dan SMPQT As-Salafiyah dapat semakin memperluas akses bagi masyarakat terhadap pendidikan utamanya yang memiliki program unggulan Tahfidz Quran,” ujarnya.
Ke depan, pihaknya mengharapkan berdirinya Ponpes dan SMP QT As-Salafiyah bisa berkontribusi secara nyata membantu pemerintah dalam menjawab kebutuhan masyarakat akan pendidikan dan pengajaran yang berkualitas untuk mencetak calon pemimpin umat di masa depan.
“Patut disyukuri bersama kini kesadaran para orang tua akan pentingnya nilai pendidikan dalam tumbuh kembang anak makin meningkat,” imbuhnya.
Menurutnya lokasi Ponpes dan SMPQT As-Salafiyah cukup strategis di Desa Wisata Bageng, jauh dari kebisingan perkotaan akan sangat mendukung kenyamananan para pelajar dalam menghafal Al-Quran.
“Semoga kelak Ponpes dan SMPQT As-Salafiyah dapat menjadi salah satu alternatif solusi terbaik bagi para orang tua untuk memilihkan lembaga pendidikan Islam yang mumpuni dan berkualitas,” tandasnya. (Lingkar Network | Lingkarjateng.id)