MALANG, Lingkarjateng.id – Berbagai momen keseruan dan pengalaman tak terlupakan terukir indah dalam Refleksi Akhir Tahun 2023 Lingkar Media Group (LMG) yang diadakan di Malang, Jawa Timur pada Sabtu-Minggu 23-24 Desember 2023.
Refleksi LMG 2023 ini kian seru ketika keluarga besar LMG menjalani outbound di Coban Rondo. Berlanjut menjajal berbagai wahana di Jatim Park 3.
Kepala Biro (Kabiro) Jepara, Muslichul Basid mengaku kegiatan refleksi akhir tahun selalu menjadi momen yang ia tunggu-tunggu.
“Seru sekali! Dengan outbound dapat melatih kekompakan antar tim. Harapannya ketika kita bekerja mampu membangun sebuah tim yang solid dan kompak demi memajukan perusahaan, yakni Lingkar Media Group (LMG),” ungkapnya, Minggu, 24 Desember 2023.
Hadapi 2024, LMG Perkuat Eksistensi Produk Cetak, Online dan Televisi
Hal senada diungkapkan Wartawan LMG untuk wilayah Rembang, Rendy Teguh Wibowo. Menurutnya, refleksi akhir tahun merupakan kegiatan refreshing bagi seluruh karyawan yang setiap harinya sudah berjibaku menjalankan tugas selama 2023.
“Ini benar-benar refreshing bagi teman-teman semuanya, yang setiap harinya sudah berjibaku menjalankan tugas selama setahun berjalan. Harapannya usai liburan ini semuanya makin semangat menyongsong tahun 2024,” tuturnya.
Koordinator Layout Koran Lingkar, Wiwik Sutikno menambahkan, keseruan Refleksi LMG 2023 ini semakin terasa ketika berwisata di Jatim Park 3. Di mana seluruh keluarga besar LMG dapat menikmati berbagai wahana yang tersedia.
“Kami sudah dihibur dan dimanjakan oleh LMG. Mulai dari perjalanan yang nyaman dan menyenangkan, berbagai sajian lezat, hingga uang saku buat beli oleh-oleh pun dijamin perusahaan. Karena itu, kami dari tim layout akan semakin semangat menghadapi berbagai tantangan. Kita tahu di tahun 2024 akan semakin banyak pengerjaan iklan. Kita juga bersiap untuk membuat wajah baru agar Koran Lingkar semakin banyak penggemar,” janjinya. (Lingkar Network | Hesty Imaniar – Koran Lingkar)