KUDUS, Lingkarjateng.id – Stadion Wergu Wetan Kudus tengah dipersiapkan menyambut gelaran Liga 2 dengan sejumlah perbaikan dan pembenahan. Plt Kabid Olahraga Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) Kudus, Widoro Heryanto, menyampaikan bahwa pengecatan warna biru dan pemotongan rumput di stadion tersebut telah dimulai sejak Senin, 1 Juli 2024.
“Untuk pengecatan warna biru sudah dimulai sejak hari Senin satu minggu yang lalu. Insyaallah nanti selesai di Jumat besok (12 Juli 2024). Pengecatan ini juga menjadi salah satu faktor pantauan kita dan kita sesuaikan warnanya identik dengan Persiku, jadi tidak ada maksud lain. Untuk kemarin, ya sekitar 75% sudah selesai,” ujar Widoro di Kudus pada Selasa, 9 Juli 2024.
Widoro menjelaskan bahwa pemilihan warna biru telah dikoordinasikan dengan manajemen Persiku Kudus serta Pj Bupati Kudus. “Pengecatan di stadion ini kita sudah memilih biru untuk tribun-tribun supaya identik dengan Persiku, terutama untuk pintu masuk juga menjadi prioritas pengecatan. Untuk kombinasi warna, saya kira lebih dominan ke biru,” tambahnya.
Selain pengecatan, penataan lapangan juga tengah dilakukan, termasuk pemotongan rumput yang dimulai sejak Senin lalu. “Untuk saat ini, dengan manajemen terkait lapangan memang sedang ada pemotongan rumput. Insyaallah 1-2 hari ini setelah pemotongan ada penataan, nanti kita pinjam alat untuk pemerataan lapangan yang sekiranya bergelombang. Yang penting semua kita ajak koordinasi dan kerja sama untuk perbaikan stadion,” jelas Widoro.
Widoro juga mengungkapkan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan Starindo untuk menata struktur tanah lapangan. “Terkait struktur tanah lapangan kita itu masih bagus, dalam artian tinggal perawatan maintenance sampai hari H, seperti perawatan rumput, penyiraman, dan pemupukan,” ucapnya.
Menurutnya, stadion tersebut masih layak untuk digunakan dalam kompetisi Liga 2. Ia menerangkan bahwa dalam perawatan selama 2 bulan stadion akan memiliki struktur tanah yang baik. “Untuk pemerataan sendiri itu akan kami lakukan setelah pemotongan rumput ini,” tegasnya.
Sarana-sarana pendukung seperti ruang ganti, lorong, dan ruang kesehatan juga tak luput dari perhatian. Widoro menyebut bahwa pihaknya sudah berkoordinasi dengan manajemen untuk pembenahan sejumlah fasilitas.
“Untuk sarana-sarana seperti loker room, lorong, ruang kesehatan, itu kemarin kami sudah koordinasi dengan manajemen tapi ini masih menunggu untuk lebih lanjut koordinasi lagi. Yang penting ini kami selesaikan dulu terkait pemotongan rumput dan pengecatan, untuk lebih lanjut kita koordinasi lagi,” pungkasnya. (Lingkar Network | Mohammad Fahtur Rohman – Lingkarjateng.id)