BLORA, Lingkarjateng.id – Sejumlah baliho berisi gambar tokoh yang ingin maju kontestasi pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024 mulai bertebaran di pinggir jalan. Poster dan baliho tampak terpasang di hampir setiap sudut kota hingga pelosok desa meski belum ditetapkan sebagai calon resmi.
Pemasangan baliho dan poster bakal calon kepala daerah itu pun membuat suhu politik semakin memanas. Namun, bagi masyarakat seperti di Kabupaten Blora ternyata dinilai cukup membantu untuk mengenali siapa saja tokoh yang akan maju Pilkada 2024.
Seorang warga Randublatung, Blora, Utomo, mengatakan bahwa baliho dan poster yang bertebaran memberikan wawasan kepada warga terkait siapa saja sosok yang bakal maju sebagai gubernur Jawa Tengah mendatang.
“Melalui poster-poster itu, kami jadi tahu kira-kira siapa saja yang bakal maju nantinya,” ujarnya, Minggu, 2 Juni 2024.
Menurut Utomo, poster dan baliho tersebut sebagai media pengenalan warga kepada calon gubernurnya.
“Kami jadi bisa berkenalan. Setahu kami ada pak Kapolda Jateng, ada Ketua Gerindra dan ada Mas Dico,” ucapnya.
Hal senada disampaikan warga Cepu, Andik. Menurutnya, poster-poster yang terpasang memberikan edukasi kepada masyarakat bahwa akan ada banyak calon yang akan maju.
“Meski belum pasti siapa saja yang maju, namun masyarakat akan tahu nama dan asal usul mereka dari mana,” ungkapnya.
Menurutnya, warga akan memiliki rencana kira-kira siapa nanti siapa yang pantas untuk memimpin Jawa Tengah.
“Ini kami sudah sudah mulai punya rencana, pemilu besok kami pilih siapa. Semoga nanti mereka ada putra terbaik yang bisa memajukan Jawa Tengah,” pungkasnya. (Lingkar Network | Hanafi – Lingkarjateng.id)