Bupati Wiwit Berencana Ajukan Seni Ukir Jepara Jadi Warisan Budaya Dunia UNESCO

Bupati Jepara temui Wakil Ketua MPR RI

Bupati Jepara, Witiarso Utomo, saat bertemu dengan Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat, di Gedung Nusantara III DPR RI, Jakarta, pada Jumat, 7 Maret 2025. (Tomi Budianto/Lingkarjateng.id)

JEPARA, Lingkarjateng.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jepara berencana mengajukan seni ukir menjadi warisan budaya dunia.

Hal tersebut disampaikan Bupati Jepara, Witiarso Utomo, saat bertemu dengan Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat, di ruang kerjanya di Gedung Nusantara III DPR RI, Jakarta, pada Jumat, 7 Maret 2025.

“Kami memohon kesediaan Ibu Lestari Moerdijat untuk membantu dan mendorong agar seni ukir Jepara ini menjadi warisan budaya dunia lewat UNESCO,” kata Bupati Jepara yang akrab disapa Mas Wiwit itu.

Wiwit berharap dengan sinergitas itu, cita-cita tersebut dapat mudah terealisasi. Ia juga mengaku siap untuk membantu materi dan bahan apa saja yang diperlukan guna memenuhi persyaratan dari UNESCO.

Selain itu, pihaknya juga akan menyiapkan kebijakan agar kesejahteraan para pengukir di Kabupaten Jepara tercukupi. Salah satunya adalah pemberian BPJS Ketenagakerjaan gratis yang sepenuhnya akan dibayarkan oleh Pemkab Jepara.

Dengan BPJS tersebut, Wiwit berharap dapat mengcover para pengukir yang mengalami kecelakaan kerja.

“Pengrajin ukir itu beda dengan pekerja di pabrikan, yang jelas mengenai BPJS dan penggajiannya. Untuk itu kami akan berupaya untuk mengambil kebijakan agar kesejahteraan pengukir tercukupi,” ujarnya.

Selain itu, Pemkab Jepara juga akan memperhatikan nasib keluarga pengukir dengan memberikan beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) kepada anak para pekerja ukir.

“Dengan beasiswa ini saya harap dapat membantu pendidikan anak pengukir. Apalagi kalau mereka dapat bersekolah di jurusan ukir sehingga dapat melanjutkan dan melestarikan seni ukir Jepara,” jelasnya.

Turut mendampingi dalam kegiatan tersebut Wakil Ketua DPRD Jepara Pratikno, Ketua Komisi C DPRD Jepara Nur Hidayat, Asisten I Sekda Jepara Ratib Zaini, Asisten II Sekda Jepara Hery Yulianto, dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Ary Bachtiar. (Lingkar Network | Tomi Budianto – Lingkarjateng.id)

Exit mobile version