PURBALINGGA, Lingkarjateng.id – Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) mendorong setiap ajang pariwisata olahraga (sport tourism) di wilayah setempat agar dibarengi aksi dan upaya pelestarian lingkungan.
Pasalnya, saat ini semakin banyak event lomba lari yang diselenggarakan di alam, termasuk di gunung-gunung di Jateng.
“Trail run bukan sekedar olahraga. Tentu saja kita ingin menumbuhkan rasa kecintaan kepada alam,” kata Sekretaris Daerah Jateng, Sumarno, dalam konferensi pers Slamet Trail Run 2025 di Ruang Andrawina, Hotel Owabong, Kabupaten Purbalingga, Sabtu, 18 Oktober 2025.
Sumarno mendorong agar pihak penyelenggara ajang sport tourism menyertakan kegiatan aksi dan kampanye pelestarian lingkungan.
“Nanti kita bisa bikin event olahraga dengan kolaborasi bersama pegiat lingkungan. Apakah itu bentuknya penanaman pohon bersama-sama, membersihkan sungai, dan sebagainya,” ucapnya.
Dengan begitu, kada dia, setiap event olahraga akan mampu menumbuhkan ekonomi wilayah, pelestarian lingkungan, hingga nilai sosial.

Sumber: Humas Pemprov Jateng
Editor: Rosyid
































