KUDUS, Lingkarjateng.id – Kampung Sawah Segaran yang berada di Desa Undaan Lor, Kecamatan Undaan, Kabupaten Kudus, memiliki menu unik bernama keong srutup yang bikin pengunjung ketagihan.
Ada empat jenis masakan keong srutup yang ditawarkan di Kampung Sawah Segaran, yaitu keong daun singkil, keong koplo, keong rica-rica, dan keong asam manis.
Owner Kampung Sawah Segaran, Rifan Hamim, mengatakan menu favorit yang selalu dipesan pengunjung yakni keong daun singkil karena memiliki cita rasa bumbu yang kuat dan kuah menyegarkan.
“Yang ditanyakan pertama kali ya pasti masakan keong ini, jadi seperti makanan pembuka kalau ke sini,” ucapnya.
Tak hanya mengandalkan rasa, restoran yang telah berdiri sejak tahun 2011 lalu itu juga memperhatikan kualitas bahan masakan dan cara pengolahan.
“Begitu datang dari para pengepul kita pastikan keong itu bersih, kita pilih secara detail keong yang memang segar dan bagus. Cara memasaknya juga benar-benar kita perhatikan,” ungkapnya.
Hamim mengatakan, Keong Srutup memang memang makanan tradisional di wilayah setempat.
“Rasa dan cara mengolahnya diperkuat supaya menjadi menu khas Kampung Sawah Segaran,” paparnya.
Lebih lanjut, pihaknya juga telah menyediakan menu keong srutup sebagai oleh-oleh dalam bentuk frozen supaya bisa dinikmati pengunjung di rumah.
“Menu di Kampung Sawah Segaran ini banyak sekali, nila daun singkil juga jadi favotit pengunjung. Berbagai jenis ikan air tawar, belut, ayam, iga dan lain sebagainya kami sajikan dengan cara memasak khas kami sendiri,” pungkasnya.
Jurnalis: Nisa Hafizhotus S.
Editor: Rosyid





























