GROBOGAN, Lingkarjateng.id – Untuk mewujudkan situasi yang aman dan kondusif di lingkungan masyarakat, Unit Turjawali Sat Samapta Polres Grobogan, terus memberikan imbauan kepada warga yang dijumpai supaya tidak menjadi korban tindakan kejahatan terutama pencurian motor yang kian marak menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H.
Kegiatan yang dipimpin Kaur Bin Ops Sat Samapta Polres Grobogan, Iptu Bambang Dwiranto bersama dua orang petugas patroli melaksanakan patroli imbauan di Pasar Induk Purwodadi dan bertatap muka dengan tukang parkir.
Dalam kesempatan ini, Kaur Bin Ops Iptu Bambang Dwiranto, menyampaikan imbauan dan pesan-pesan kamtibmas kepada tukang parkir agar lebih meningkatkan kewaspadaan.
5 Tersangka Pencurian Motor di Rembang Berhasil Diringkus
“Kami meminta mereka untuk berhati-hati dan waspada dalam melaksanakan tugasnya menjaga pelanggan parkir sepeda motor harus dilayani dengan baik, sehingga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Grobogan, tetap aman dan kondusif,” ujarnya.
Bambang Dwiranto menjelaskan, untuk melaksanakan patroli di kawasan pertokoan dan parkiran pasar sebagai langkah antisipasi kemungkinan terjadinya kerawanan dari aksi pelaku kejahatan pencurian berat, pencurian dengan kekerasan dan pencurian kendaraan bermotor.
Sekaligus untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat yang ingin berbelanja dan bertransaksi di pasar apalagi menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H biasanya lokasi ini ramai dikunjungi.
Terlilit Hutang, Pemuda di Blora Nekat Curi Motor
“Apabila warga masyarakat di kawasan pasar tradisional menemukan atau mengetahui adanya aksi premanisme, pemalakan dan pungutan liar segera melaporkan kepada kepolisian terdekat untuk segera ditindaklanjuti,” tegasnya. (Lingkar Network | Muhamad Ansori – Koran Lingkar)