Kendal Festival Relaxing and Fun Segera Digelar, Yuk Intip Beragam Acaranya

Kendal Festival Relaxing and Fun Segera Digelar, Yuk Intip Beragam Acaranya

EVENT: Kendal Festival Relaxing and Fun 2022 yang akan digelar di Stadion Utama Kendal. (Istimewa/Lingkarjateng.id)

KENDAL, Lingkarjateng.id – Kendal Festival Relaxing and Fun 2022 akan segera digelar pada tanggal 9-13 November 2022. Acara tersebut akan digelar di Stadion Utama Kendal.

Berbeda dengan festival pada umumnya, Kendal Festival Relaxing and Fun 2022 menyajikan beragam kegiatan meriah yang digelar selama 5 hari berturut-turut.

Tak hanya itu, festival ini juga memberikan ruang bagi para pelaku UMKM Kendal untuk menampilkan produk unggulan mereka, baik itu produk kuliner atau produk lainnya.

Melalui hal itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal mendorong produk UMKM agar lebih dikenal oleh masyarakat luas. Selain itu, dalam Kendal Festival Relaxing and Fun 2022 juga akan ada wahana hiburan rakyat.

Hari pertama Kendal Festival Relaxing and Fun 2022 yaitu pada 9 November 2022, akan digelar Festival Barongan. Festival Barongan ini dijadwalkan akan dimulai pada pukul 13.00 WIB hingga selesai.

Sedangkan pada tanggal 10 November 2022 akan diadakan lomba mewarnai. Lomba mewarnai ini khusus untuk anak PAUD dan TK, yang akan diadakan mulai pukul 18.00 WIB hingga selesai.

Tak kalah seru, pada tanggal 11 November 2022 juga akan digelar Zumba Party dan Parade Band. Untuk Zumba Party akan dimulai pukul 08.00 WIB dan Parade Band akan dimulai pukul 19.00 WIB.

Sementara pada tanggal 13 November 2022 akan diadakan Jalan Sehat Bareng Bupati Kendal pukul 07.00 WIB dan Fashion Show Batik Kendal Piala Bupati pada pukul 13.00 WIB.

Selain sebagai hiburan, adanya Kendal Festival Relaxing and Fun diharapkan mampu menumbuhkan perekonomian masyarakat Kendal. (Lingkar Network | Lingkarjateng.id)

Exit mobile version