KENDAL, Lingkarjateng.id – Sekretaris Daaerah (Sekda) Kendal, Sugiono menyatakan prestasi atlet olahraga sepeda di Kabupaten Kendal saat ini terus meningkat. Hal tersebut disampaikannya usai menyaksikan para atlet sepeda yang berkompetisi di ajang Kendal Fun Downhill 2023 di Gebangan Downhill Track, Desa Gebangan, Kecamatan Pageruyung, Kabupaten Kendal, Minggu, 12 November 2023.
“Alhamdulillah rider di Kendal mulai merangkak naik dengan binaan dari ISSI (Ikatan Sport Sepeda Indonesia) Kendal,” ujar Sugiono.
Menurutnya, event yang digelar ISSI Kendal dengan menggandeng Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Kendal tersebut dapat memberikan ruang dan wadah yang baik bagi para atlet dan masyarakat dalam memasyarakatkan olahraga sepeda Downhill di Kabupaten Kendal dan sekitarnya.
“Selain itu sebagai ajang pembinaan dan pengembangan bagi atlet sepeda, sekaligus mencari bakat-bakat muda untuk menjadi atlet berpretasi terutama di Kabupaten Kendal,” beber Sekda Kendal.
Kepala Disporapar Kendal, Achmad Ircham Chalid mengatakan, melalui event Kendal Fun Enduro dan Kendal Fun Downhill ini tentunya berdampak positif terhadap peningkatan sektor pariwisata atau sport tourism di Kabupaten Kendal.
“Melalui event downhill ini diharapkan dapat semakin meningkatkan minat olahraga terutama sepeda. Selain itu juga dalam rangka untuk melaksanakan program sport tourism di Kabupaten Kendal. Sehingga dapat meningkatkan kunjungan wisata di Kabupaten Kendal,” jelas Achmad Ircham Chalid
Ketua ISSI Kendal, Munawir menjelaskan kategori usia Kendal Fun Downhill 2023 meliputi Men Elite, Men Junior, Men Youth, Men Open, Men Master A, Men Master B, Men Master C dan Lokal Kendal. Selain Kendal Fun Downhill, juga digelar Kendal Fun Enduro dengan total peserta mencapai 400 orang lebih.
“Ajang ini untuk belajar bagi teman-teman pengurus ISSI agar bisa mengadakan event sendiri. Alhamdulillah hari ini kita gelar fun enduro, dan sekarang fun downhill,” terang Munaeir yang juga Ketua Komisi A DPRD Kendal.
Munawir menambahkan, sebagai Ketua ISSI Kendal, pihaknya akan terus memotivasi para atletnya untuk terus berlatih. Terutama downhill yang penuh dengan resiko dan jarang peminatnya.
“Untuk itu kami selaku Ketua ISSI menyiapkan semua fasilitas yang ada biar teman-teman tertarik untuk ikut. Sehingga nantinya Kendal punya atlet yang bisa kita andalkan,” imbuhnya.
Sementara, salah seorang atlet sepeda dari ISSI Kendal, Diki Farhan mengaku tidak puas karena hanya bisa menduduki juara dua kategori Men Elite setelah dikalahkan oleh Azhar Salman Al Farizi dari Sumedang pada event Kendal Fun Downhill tersebut.
“Hanya jadi juara kedua. Tipis banget selisihnya, ya kurang puas, harapannya tadi bisa meraih juara satu. Ya tapi kedepan akan lebih semangat lagi di event-event selanjutnya,” tandas Diki Farhan. (Lingkar Network | Arvian Maulana – Lingkarjateng.id)

































