REMBANG, Lingkarjateng.id – Berbekal suara yang merdu, Adhek Ayu Firstya Riyanto kerap diminta menyumbangkan lagu saat nongkrong di kafe. Semenjak itu, tawaran sebagai penyanyi pun terus berdatangan.
“Di cafe kan biasanya ada live music, saya sering menyumbang lagu. Dari situ saya ditawarin, mau nyanyi nggak. Dari situ saya mulai ada job terus,” kata gadis yang akrab disapa Sasa itu.
Dara manis itu mengawali karirnya sebagai penyanyi sejak tahun 2018. Saat itu dirinya masih duduk di bangku kuliah. Tak tanggung-tanggung, semua genre musik bisa dibawakannya dengan merdu. Pasalnya, bernyanyi merupakan sebuah hobi baginya.
Mengenal Rohedy Ayucandra Farizi Jodisaputra, Pengusaha Katering Dapur Kolosal
“Alhamdulillah malah bisa menjadi hobi yang dibayar,” ucapnya.
Dirinya juga merasa puas bisa menghasilkan uang sendiri ketika masih berkuliah. Kebutuhan pribadinya pun bisa dipenuhinya sendiri dari hasil bernyanyi.
“Dari bernyanyi saya memiliki penghasilan sendiri, dan itu merupakan suatu kebanggaan bagi saya,” terangnya.
Selain sibuk bernyanyi, gadis berparas ayu itu juga menjadi seorang ternaga honorer di lingkup Setda Rembang. Dirinya bertugas sebagai Master of Ceremony (MC) pada setiap kegiatan Bupati Rembang. (Lingkar Network | Koran Lingkar)