*Oleh: Shafrina I’datul Mufidah, Mahasiswa Prodi Sarjana Kebidanan Stikes Bakti Utama Pati
PATI, Lingkarjateng.id – Kejuaraan Pencak Silat IKS.PI (Ikatan keluarga Silat Putra Indonesia) Kera Sakti “Kembang Joyo Open Championship” (KJOC) tingkat karesidenan telah sukses diselenggarakan oleh pengurus IKS.PI Kera Sakti Cabang Kabupaten Pati pada tanggal 27-28 Juli 2024 di GOR sebuah SMK di Pati. Acara yang diikuti oleh sekitar ±300 atlet dari Jawa Tengah, Jawa Timur, dan DIY ini memperebutkan Piala Bupati Pati.
Seremoni pembukaan dihadiri langsung oleh Ketua Umum IKS.PI KERA SAKTI dan Wakil Bupati Kabupaten Pati. Kejuaraan ini yang mempertandingkan berbagai kelompok usia dari dini, remaja, hingga dewasa, berhasil menampilkan pertarungan yang menarik dan penuh semangat.
Pada ajang ini, STIKes Bakti Utama Pati mengirimkan lima atlet mereka, Shafrina I’datul Mufidah salah satunya. Mahasiswa Prodi Sarjana Kebidanan yang bertanding di kelas C dewasa kategori laga ini berhasil mengharumkan nama STIKes BUP dengan membawa pulang medali emas.
Pada babak semi final, Shafrina mengalahkan kontingen dari salah satu universitas di Jawa Timur dan melanjutkan kemenangan di babak final berhasil meraih medali emas.
Menurut Shafrina acara kejuaraan ini tidak hanya mengasah kemampuan tetapi juga menjadi kesempatan untuk mempererat silaturahmi.
“Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, namun juga mempererat silaturahmi antar perguruan pencak silat serta memotivasi generasi muda untuk terus mengembangkan kemampuan mereka di bidang olahraga beladiri”, ucap mahasiswa dari STIKes Bakti Utama Pati yang saat ini mempunyai prodi S1 Fisioterapi, S1 Kebidanan, D3 Kebidanan dan Profesi Bidan. (Lingkar Network | Lingkarjateng.id)