BKK Lengkapi Pembangunan Infrastruktur di Desa Jambearum Kendal

BKK Lengkapi Pembangunan Infrastruktur di Desa Jambearum Kendal

BERI KETERANGAN: Kepala Desa Jambearum, Lukman Isnaeni saat memberikan keterangan. (Robison/Lingkarjateng.id)

KENDAL, Lingkarjateng.id Bantuan Keuangan Khusus (BKK) dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal yang diterima oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Jambearum, membawa dampak positif bagi pembangunan infrastruktur desa setempat.

Kepala Desa Jambearum, Kecamatan Patebon, Lukman Isnaeni mengatakan bahwa bantuan tersebut diterima pada Selasa, 23 Januari 2024. Pihaknya akan memanfaatkan BKK senilai Rp 75 juta tersebut untuk membangun jalan rabat beton di Dusun Jambe Lor.

Pihaknya juga memanfaatkan BKK senilai Rp 100 juta untuk perbaikan jalan rabat beton di Dusun Gondoarum.

“Alhamdulillah dusun kecil sudah dapat bantuan perbaikan jalan rabat beton,” kata Isnaeni.

Isnaeni menilai bahwa, BKK sangat membantu untuk memajukan dalam pembangunan infrastruktur desa. Untuk penentuan lokasi pembangunan, kata dia, merupakan usulan dari warga desa. Hal ini menunjukkan bahwa warga desa aktif partisipasi dalam menentukan kebutuhan prioritas di daerah mereka.

“Warga sangat peduli dan telah memberikan usulan mengenai daerah mana yang harus diprioritaskan untuk pembangunan infrastruktur,” ujarnya.

BKK yang diterima oleh Desa Jambearum menjadi momentum penting dalam mewujudkan akses jalan dan kenyamanan bagi warganya. Program ini menjadi contoh kolaborasi antara pemerintah dengan masyarakat yang dapat mewujudkan pembangunan di desa.

Pemdes Jambearum berharap, BKK memberikan dampak positif jangka panjang bagi seluruh warga.

Sementara itu, Bupati Kendal, Dico M. Ganinduto menyatakan bahwa, BKK yang diberikan kepada Desa Jambearum didasarkan pada evaluasi dan perbaikan proses BKK tahun 2023.

Menurutnya, bantuan tersebut merupakan komitmen yang disalurkan setiap tahun untuk mendukung pembangunan desa.

“Bahwa evaluasi tahun sebelumnya menjadi dasar untuk memperbaiki proses BKK, sehingga bantuan yang diberikan dapat lebih tepat sasaran dan efektif,” tutur Bupati Dico.

Bupati Dico berkomitmen untuk meningkatkan kualitas penyaluran bantuan dan memastikan bahwa desa-desa mendapatkan manfaat maksimal dari program BKK. (Lingkar Network | Robison – Lingkarjateng.id)

Exit mobile version