JEPARA, Lingkarjateng.id – Penjabat (Pj) Bupati Jepara Edy Supriyanta meminta Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) ikut mengembangkan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Hal itu disampaikannya saat pelantikan Pengurus Unit Tingkat Desa Pimpinan Daerah (PD) IPEMI Kabupaten Jepara Periode 2023-2028 di Gedung Wanita Jepara, Rabu, 15 November 2023.
Edy menyebutkan jumlah UMKM di Jepara saat ini mencapai 80 ribu. Pihaknya pun secara konsisten melakukan upaya pemberdayaan. Salah satunya dengan memberikan dukungan penuh terhadap organisasi kewirausahaan, termasuk IPEMI.
“Pengurus Unit IPEMI periode 2023-2028 telah dilantik. Semoga dapat bekerja penuh keikhlasan untuk membuka peluang kepada masyarakat untuk berwirausaha,” ucap Edy.
Edy mengatakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jepara saat ini fokus pada program peningkatan perekonomian masyarakat. Pihaknya pun terus mendorong pelaku UMKM dapat menjadi pengusaha mandiri dan memiliki akhlak yang jujur.
Di sisi lain, ia juga mengajak Pengurus IPEMI ikut terlibat dalam penanganan Anak Tidak Sekolah (ATS) dan program penanganan stunting di Jepara.
“Semoga IPEMI tidak hanya berwirausaha, tetapi ikut serta dalam penanganan ATS, stunting, dan persoalan lainnya. Pertahankan program-program IPEMI yang inovatif dan menghasilkan terobosan bagi kemajuan Jepara,” harapnya. (Lingkar Network | Tomi Budianto – Lingkarjateng.id)