Jadi Tuan Rumah Kejurprov, Pati Targetkan Medali Emas

Jadi-Tuan-Rumah-Kejurprov,-Pati-Targetkan-Medali-Emas

SEREMONI: Pembukaan Event Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Jawa Tengah tahun 2022 yang digelar di Kabupaten Pati resmi dibuka. (Ika Tamara Dewi/Lingkarjateng.id)

PATI, Lingkarjateng.id – Ketua Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Pati, Andi Tamrin Wibisono mengungkapkan rasa bangga atas diselenggarakannya event Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Jawa Tengah (Jateng) tahun 2022, yang diselenggarakan di Kabupaten Pati. Pasalnya, hal tersebut merupakan sejarah baru karena sebelumnya Pati belum pernah menjadi tuan rumah Kejurprov.

“Ini patut kita banggakan dan syukuri karena menjadi tuan rumah Kejurprov itu tidak gampang. Semua kota ingin,” ungkapnya saat ditemui usai pembukaan event Musprov Percasi dan Kejurprov Jateng di Aula Pendopo Kabupaten Pati, Senin (20/6).

Menurutnya, Kejurprov Catur tersebut berlangsung di SMAN 2 Pati mulai Minggu (19/6) hingga Minggu (26/6) pekan depan. Selain itu, sebanyak 270 atlet akan berlaga dalam Kejurprov tersebut. Sementara, dalam Kejurprov itu juga melibatkan dewan wasit dari Jawa Tengah yang berjumlah 31 orang.

Polres Pati Gelar Lomba Menembak di HUT Bhayangkara ke-76

“Pati sendiri nanti kita kirim 22 atlet, 12 junior, dan 10 senior. Target tentu kami berharap dapat emas karena itu belum pernah kami dapatkan. Maaf di Pati paling besar kita dapat perak, karena sekali lagi cabor (cabang olahraga) di Pati selama saya memimpin 5 tahun banyak sekali terobosan-terobosan tetapi sekali lagi Pati itu bukan kekuatan utama cabor di Jawa Tengah,” jelasnya.  

Di sisi lain, dirinya juga mengatakan bahwa, terdapat kegiatan selain Kejurprov yakni Musprov Percasi. Agendanya akan dimulai pukul 18.00 WIB sampai dengan 00.00 WIB, bertempat di ruang Penjawi Setda Kabupaten Pati.

Andi menambahkan, Musprov Percasi tersebut berlangsung selama empat tahun sekali dan pada nantinya akan memilih Ketua Percasi Jawa Tengah untuk periode 2022-2026. Dirinya menyebut, Musprov Percasi ini merupakan hal yang krusial. (Lingkar Network | Ika Tamara Dewi – Koran Lingkar)

Exit mobile version