Begini Kondisi di Desa Tunjungrejo Pati Pasca Diterjang Banjir Bandang

KONDISI: Kondisi Desa Tunjungrejo, Kecamatan Margoyoso, Pati pasca diterjang banjir bandang pada Kamis, 14 Juli 2022. (Aziz Afifi/Koran Lingkar)

KONDISI: Kondisi Desa Tunjungrejo, Kecamatan Margoyoso, Pati pasca diterjang banjir bandang pada Kamis, 14 Juli 2022. (Aziz Afifi/Koran Lingkar)

PATI, Lingkarjateng.id – Sampah yang terbawa arus banjir di Desa Tunjungrejo, Kecamatan Margoyoso, Pati masih belum rampung dibersihkan. Tumpukan sampah masih menggunung di beberapa titik.

Kepala Desa Tunjungrejo, Mochamad Ali Zuhri mengatakan sampai saat ini sampah di area bekas banjir masih banyak dan baru sebagian dibersihkan.

”Ini tinggal membersihkan area. Pembersihan baru 50 persen,” terang Ali. 

Ia mengaku, pembersihan sampah belum maksimal karena warga masih fokus pada pembenahan tanggul. Jika perbaikan belum selesai, dikhawatirkan akan terjadi banjir serta membawa sampah susulan.

“Saat ini tanggul Sungai Sat sudah terbangun 80 persen. Sehingga pembersihan puing-puing dan sampah baru dilakukan oleh warga,” ujarnya.

Ali menjelaskan ada sejumlah alat berat yang dikerahkan untuk melakukan pembersihan maupun perbaikan tanggul. Berupa satu alat berat dan satu dump truck untuk membantu warga dalam pembersihan di sana.

Sebelumnya tanggul Sungai Sat yang mempunyai panjang 30 meter dan tinggi 4 meter itu jebol pada Kamis, 14 Juli 2022 dini hari. Akibatnya sejumlah sampah masuk, baik sampah plastik maupun kayu. Serta sejumlah rumah warga rusak parah. 

Ali menyampaikan warga yang terdampak banjir juga menunggu pemberian bantuan untuk membangun rumah-rumah yang mengalami kerusakan. 

Sedangkan dari pemerintah Kabupaten Pati masih melakukan pemetaan anggaran untuk membantu meringankan korban bencana banjir bandang tersebut. (Lingkar Network | Aziz Afifi – Koran Lingkar)

Exit mobile version