KENDAL, Lingkarjateng.id – Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, meninjau hasil pembangunan jalan poros Desa Sendang Sikucing, Kecamatan Rowosari, Kabupaten Kendal, pada Selasa, 6 Januari 2026. Jalan tersebut merupakan akses vital bagi warga setempat sekaligus jalur menuju sejumlah destinasi wisata di wilayah tersebut.
Bupati Kendal yang akrab disapa Tika itu menyampaikan jalan kabupaten yang telah selesai dibangun itu memiliki panjang sekitar 950 meter.
Menurutnya, keberadaan jalan tersebut menjadi akses utama bagi sekitar 350 kepala keluarga serta mendukung mobilitas menuju kawasan wisata.
“Ini adalah jalan kabupaten dan menjadi kewajiban kita. Apalagi jalan ini menuju tempat wisata dan ke pemukiman penduduk Dusun Larangan jadi karena juga pengajuannya sudah lama makanya ini kita perbaiki dan sudah kita selesaikan,” kata Tika.
Ia menambahkan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal masih berencana melanjutkan pembangunan jalan tersebut hingga menjangkau seluruh area permukiman warga.
Pasalnya, masih terdapat sekitar 500 meter jalan yang belum tertangani dan diharapkan dapat diperbaiki pada tahap berikutnya.
“Semoga ini dapat bermanfaat untuk warga dan bisa membantu wisata di sekitar sini. Masih ada 500 meter yang mudah-mudahan nanti bisa diperbaiki,” harapnya.
Sekretaris Desa Sendang Sikucing, Mashudi, menyampaikan apresiasi atas rampungnya pembangunan jalan yang telah lama dinantikan warga.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kendal. Apalagi ada satu dusun yaitu Larangan yang aksesnya selama ini tidak memadai akhirnya menjadi baik. Akses jalan ini juga menjadi akses jalan ke tempat wisata yaitu di wisata Pantai Sendang Asih dan Pantai Manis,” jelasnya.
Sementara itu, salah seorang warga, Rahmawati, mengungkapkan kondisi jalan sebelumnya kerap menyulitkan aktivitas warga, terutama saat musim hujan.
“Alhamdulillah senang sekali jadi aksesnya mudah. Biasanya kalau hujan itu parah banget. Ada tanggul tapi kan susah kalau hujan,” pungkasnya.
Jurnalis: Anik Kustiani
Editor: Rosyid
































