KENDAL, Lingkarjateng.id – Wali Kota Sue Machi, Jepang, Shuichi Hiramatsu, mengunjungi Politeknik Industri Furnitur dan Pengolahan Kayu (Polifurneka) yang berada di Kawasan Industri Kendal (KIK) pada Rabu, 26 November 2025.
Shuichi mengaku kagum dengan teknologi yang digunakan Polifurneka untuk pembelajaran pembuatan furnitur.
Beberapa kali dirinya bersama rombongan memperlihatkan rasa kagum saat pihak Polifurneka memberikan penjelasan dan hasil dari produksi para mahasiswanya.
Ia menilai hasil maupun proses produksi di Polifurneka sudah menggunakan teknologi maju.
Dirinya melihat perpaduan teknik dan juga peralatan yang memadai serta dilengkapi dengan fasilitas laboratorium dan workshop yang modern dan sesuai standar industri, termasuk mesin-mesin canggih.
Oleh karena itu, ia mengaku siap menerima lulusan Polifurneka untuk bekerja di kotanya.
“Kami siap menerima lulusan dari Polifurneka Kendal jika di Indonesia memang sudah tidak dibutuhkan lagi, karena teknologi yang digunakan sudah modern sehingga harus dimaksimalkan,” ujar Shuichi.
Sementara itu, Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, mengungkapkan pihaknya dan Wali Kota Sue Machi akan bekerja sama terkait ketenagakerjaan.
Tika berharap lulusan Polifurneka bisa diterima kerja di negara matahari terbit tersebut.
“Kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari beberapa kali pertemuan kami Wali Kota Sue Machi dan Pemkab Kendal, dan untuk kunjungan ini awalnya terkait pengiriman tenaga kerja karena menurut kami di sana sangat membutuhkan, khususnya bidang perkayuan,” ujar Tika.
Tika juga mengungkapkan bahwa setelah melihat workshop dan hasil produk Polifurneka, Wali Kota Sue Machi tertarik untuk mengimpor furnitur asal Kendal ke negaranya.
Jurnalis: Unggul Priambodo
Editor: Rosyid

































