PATI, Lingkarjateng.id – Pemerintah Kabupaten Pati menyampaikan nota keuangan rancangan perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pati tahun anggaran 2025 dalam Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) pada Jumat, 11 Juli 2025.
Rapat paripurna tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Pati, Ali Badruddin dan Wakil Ketua l Hardi, Wakil Ketua ll Bambang Susilo, Waki Ketua lll Suwito dengan dihadiri jajarannya serta Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Kegiatan hari ini kami menyampaikan APBD perubahan tahun 2025. Kita sampaikan tadi kepada teman-teman DPRD,” kata Wakil Bupati Pati, Risma Ardhi Chandra usai mengikuti rapat paripurna.
Dalam rapat tersebut, Wabup hanya bisa menyampaikan satu dari tiga agenda yang sudah dijadwalkan. Sedangkan untuk dua agenda lainnya masih dalam proses pembahasan.
Pada kesempatan itu Wabup menyampaikan apresiasi kepada DPRD yang memberikan dukungan dan kerja sama yang baik dalam menjalankan pemerintahan. Menurutnya, kerja sama dan dukungan yang dilandasi rasa tanggungjawab dan kebersamaan tersebut dapat meningkatkan keberhasilan dan kepada masyarakat Pati.
“Ketersediaan anggaran yang cukup dalam APBD penting dalam mendukung jalannya pemerintahan dalam memberikan layanan kepada masyarakat,” ungkap dia.
Sementara itu, Ketua DPRD Pati, Ali Badruddin, bakal menindaklanjuti penyampaian nota keuangan rancangan perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pati tahun anggaran 2025.
“Kemudian nanti akan menindaklanjuti pandangan umum fraksi, kemudian jawaban Bupati. Setelah itu dilakukan pembahasan antaran Badan Anggaran DPRD bersama tim anggaran Pemerintah Kabupaten Pati,” imbuhnya.
Jurnalis: Lingkar Network
Editor: Ulfa

































