Ketua DPRD Pati Angkat Bicara Soal Usulan Pj Bupati

Ketua DPRD Pati Angkat Bicara Soal Usulan Pj Bupati

MENYAMPAIKAN: Ketua DPRD Pati, Ali Badrudin saat menyampaikan keterangan. (Arif Febriyanto/Lingkarjateng.id)

PATI, Lingkarjateng.id Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati sudah mengusulkan tiga nama untuk menjadi Penjabat (Pj) Bupati Pati. Dalam hal ini, Ketua DPRD Kabupaten Pati, Ali Badruddin menyadari jika usulan tersebut bukanlah keputusan final.

Dirinya mengatakan, terkait siapa nanti yang akan menggantikan Bupati Haryanto merupakan keputusan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

“Yang menjadi usulan kami pun belum tentu diakomodir atau dipilih oleh Kemendagri, karena yang mempunyai kewenangan kemendagri. Bisa juga nanti dari sini, bisa juga dari provinsi, bisa juga dari yang lainnya yang ada di pusat sesuai dengan regulasi. Ini belum final,” ucapnya, belum lama ini.

Di sisi lain, ia membantah kabar yang mengatakan jika usulan DPRD Pati ditolak oleh Kemendagri. Pihaknya pun sudah memberikan 3 nama yang dianggap sudah senior dan mampu untuk memimpin Pati selama kurang lebih 2,5 tahun ke depan.

Ketua DPRD Pati mengatakan, Pj Bupati haruslah yang berpengalaman dalam dunia politik. Sehingga, dapat memudahkan komunikasi dengan berbagai pihak termasuk OPD dalam membangun Kabupaten Pati yang lebih baik lagi.

“Usulan tidak ditolak, belum ada suratnya. Hanya begini, menurut Kemendagri seperti yang saya sampaikan. Kenapa kalau ada senior yang diusulkan junior. Menurut kami senior pun kan soal kinerja komunikasi soal nanti yang memimpin Pati. Tentunya kita melalui pertimbangan, bukan atas keputusan ketua pimpinan DPRD Pati tapi keputusan fraksi. Masa kita disuruh memilih dari provinsi, kan sama halnya memilih kucing dalam karung,” tambahnya.

lebih lanjut, ia akan menerima alias legowo terkait siapa nanti Pj Bupati yang akan dipilih oleh Kemendagri.

“Saya juga menyadari ketika usulan kami tidak diakomodir oleh Kemendagri, ya tentu kita terima. Tapi kita berhak mengusulkan,” tandasnya. (Lingkar Network | Arif Febriyanto – Koran Lingkar)

Exit mobile version