Cadangan 1 Bulan, Kiriman Stok BBM Tiba di Karimunjawa Jepara

OPERASI: Kapal perang KRI Makassar-590 menurunkan 20 truk BBM di Pelabuhan Legon Bajak Karimunjawa pada Kamis, 5 Januari 2023. (Istimewa/Lingkarjateng.id)

OPERASI: Kapal perang KRI Makassar-590 menurunkan 20 truk BBM di Pelabuhan Legon Bajak Karimunjawa pada Kamis, 5 Januari 2023. (Istimewa/Lingkarjateng.id)

JEPARA, Lingkarjateng.id – Dua puluh truk tangki pengangkut BBM (Bahan Bakar Minyak) telah dikirim ke SPBU yang di tentukan di Karimunjawa, Kabupaten Jepara pada Kamis, 5 Januari 2023.  

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), Eriza Rudi Yulianto mengatakan bahwa kedatangan truk tangki BBM lebih cepat dari perkiraan. Truk yang dibawa kapal perang KRI Makassar-590 hanya menempuh 8,5 jam dan sampai di Pelabuhan Legon Bajak Karimunjawa sekitar jam 15.30  WIB kemarin.

“Lebih cepat dari prakiraan awal, sembilan jam. Mulai bertolak jam 07.50 WIB dari Semarang,” ujarnya. 

Imbas Cuaca Buruk, Pengiriman Stok BBM ke Karimunjawa Jepara Terhambat

Selain menurunkan 20 tangki stok bbm, juga ada tujuh unit genset dan mobil operasional PLN, tujuh ton beras dan sejumlah paket logistik yang dikirimkan ke Karimunjawa.

Sementara itu, Camat Karimunjawa, Muslikin, menerangkan bahwa bantuan tersebut untuk membantu warganya. Pasalnya musim baratan berdampak pada tingginya potensi cuaca ekstrem. Sedangkan saat cuaca buruk aktivitas warga di Karimunjawa akan terhambat.

“Karena ini masih di Januari, jadi perlu dicadangkan,” terangnya.

Ia menyebutkan bahwa stok beras saat ini di tingkat penyedia masih ada 17 ton. Sedangkan di tiap-tiap rumah warga ada antara 20 sampai 30 kilogram. 

“Kami sudah cek kemarin, perkiraan masih bisa mencukupi untuk satu bulan ke depan,” tutupnya. (Lingkar Network | Aziz Afifi – Koran Lingkar) 

Exit mobile version