Bupati Dico Sapa Warga Kendal dari Masjidil Haram

MENYAPA: Bupati Kendal, Dico M. Ganinduto bersama istri, Chacha Frederica menyapa warga Kendal dari Masjidil Haram. (Instagram @dicoganinduto/Lingkarjateng.id)

MENYAPA: Bupati Kendal, Dico M. Ganinduto bersama istri, Chacha Frederica menyapa warga Kendal dari Masjidil Haram. (Instagram @dicoganinduto/Lingkarjateng.id)

KENDAL, Lingkarjateng.id Bupati Kendal, Dico M. Ganinduto melalui akun Instagram @dicoganinduto menyapa warga Kendal dari Masjidil Haram. Ia mendoakan, warga Kendal selalu dalam limpahan keberkahan, kemudahan dan diberikan kesejahteraan.

Bupati Dico juga meminta doa kepada warga agar dalam menjalankan ibadah, ia dan istri diberikan kemudahan, kesehatan dan kelancaran.

“Seluruh masyarakat Kabupaten Kendal, Alhamdulillah saya beserta istri hari ini sudah sampai di Masjidil Haram. Mohon doanya ibadah kami diberikan kelancaran, InsyaAllah seluruh masyarakat Kendal dan dan Kabupaten Kendal selalu menjadi doa kami, mudah-mudahan diberikan keberkahan, kemudahan dan kesejahteraan,” ujar Bupati Dico melalui akun Instagramnya, Selasa (05/07).

Diketahui, Bupati Dico berangkat bersama istri ke tanah suci pada Jumat (01/07) dari Jakarta.

Penjabat Sekretaris Sugiono mengatakan Bupati Dico sebelum berangkat mengadakan tasyakuran Walimatussafar Lil Hajj di Rumah Dinas Bupati. Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah pimpinan Pondok Pesantren, organisasi keagamaan dan jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal.

Dalam kesempatan itu, lanjut Sugiono, Bupati Dico menyampaikan bahwa rencananya ia bersama istri berangkat haji pada tahun 2018. Kemudian diundur pada tahun 2019. Karena adanya pandemi Covid-19, sehingga diberi kesempatan berangkat di tahun 2022.

“Kami mendoakan agar Pak Bupati dapat melaksanakan ibadah haji dengan lancar dan sehat dan bisa kembali ke tanah air melakukan aktivitas memimpin Kendal dan menjadi haji yang mabrur,” ujar Sugiono. (Lingkar Network | Unggul Priambodo – Koran Lingkar)

Exit mobile version