PEKALONGAN, Lingkarjateng.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pekalongan menyerahkan hibah sebesar Rp150 juta sebagai bentuk dukungan terhadap Gerakan Pemuda (GP) Ansor. Hibah ini melengkapi bantuan sebelumnya sebesar Rp100 juta yang telah diberikan untuk kegiatan Ansor di Pendopo Kabupaten menjelang Pilkada.
Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq menyatakan dukungan penuh terhadap GP Ansor yang dianggap memiliki peran strategis dalam mendukung pembangunan daerah dan menjaga keharmonisan masyarakat.
“NU adalah organisasi mayoritas kita, dan Ansor ada di dalamnya. Kami terus berupaya mempererat komunikasi dengan organisasi keagamaan seperti NU dan Ansor untuk mendukung pemerintahan yang harmonis,” kata Bupati Fadia di depan ratusan kader dalam Konferensi Cabang (Konfercab) XIV Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Pekalongan berlangsung meriah pada Minggu, 26 Januari 2025.
“Dukungan ini adalah wujud nyata komitmen kami kepada Ansor, organisasi yang selalu hadir menjaga nilai-nilai keagamaan dan kebangsaan,” tambahnya.
Bupati juga memberikan pesan khusus kepada para kader untuk memilih pemimpin yang terbaik demi keberlanjutan organisasi.
“Ansor adalah anak lanangnya Bupati Pekalongan,” ujarnya, disambut tepuk tangan meriah para peserta Konfercab.
Ketua PC GP Ansor Kabupaten Pekalongan, Muhammad Shalahuddin, mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan dukungan dari Bupati serta para tokoh yang hadir. Ia menyebutkan bahwa tema Konfercab tahun ini adalah “Berkhidmah Demi Ngalap Barokah”.
“Sinergi antara pemerintah dan Ansor akan terus kami tingkatkan untuk memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat,” tutup Shalahuddin.
Acara ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, di antaranya Sekretaris Jenderal Pimpinan Pusat Ansor, Ketua Pimpinan Wilayah Ansor Jawa Tengah, Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Pekalongan, anggota DPRD Provinsi dan Kabupaten Pekalongan, serta para rektor dan kepala OPD Kabupaten Pekalongan. (Lingkar Network | Fahri Akbar – Lingkarjateng.id)