Bupati Kudus HM. Hartopo Targetkan Rancangan APBD 2022 Kelar Awal Desember

RANCANGAN APBD KUDUS 1

Bupati Kudus dan Anggota DPRD foto bersama setelah penandatanganan KUA dan PPAS TA 2022, kemarin. (Istimewa / Lingkarjateng.id)

KUDUS, Lingkarjateng.id – Usai penandatanganan bersama antara Pemerintah Kabupaten (eksekutif) dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) terhadap Nota Kesepakatan, Kebijakan Umum APBD (KUA) dan Platform Prioritas Anggaran Sementara (PPAS) APBD Kabupaten Kudus Tahun Anggaran 2022, dalam rapat paripurna Senin malam (15/11), Bupati Kudus HM. Hartopo mengungkapkan bahwa pada awal Desember 2021 Rancangan APBD Tahun Anggaran 2022 ditarget selesai pembahasan. “Kami targetkan untuk rancangan APBD selesai 1 Desember 2021,” tegasnya.”

Dalam sidang paripurna yang digelar secara fisik dan daring tersebut, HM. Hartopo hadir didampingi oleh Sekda Samani Intakoris serta pimpinan OPD. Turut hadir pula perwakilan Forkopimda. Sementara itu Ketua DPRD, Masan memimpin secara langsung sidang paripurna tersebut. 

Bupati Kudus HM Hartopo menyampaikan, karena sisa waktu yang cukup panjang, maka ia berharap rancangan APBD tidak telat seperti tahun kemarin (APBD TA. 2021-red).

“Kami sudah mengkoordinasikan dengan baik, agar tim bisa segera mempercepat. Jika tidak, maka akan dilakukan karantina agar pembahasan bisa tepat waktu,” pungkasnya. (Lingkar Network | Koran Lingkar Jateng)

Exit mobile version