Mengenal Caviar, Telur Ikan yang Super Mahal

caviar

Caviar hitam yang dihasilkan oleh Ikan Sturgeon. (Tangkapan Layar: Healthline/Lingkarjateng.id)

Lingkarjateng.id – Caviar dikenal sebagai salah satu kuliner mahal berupa telur ikan yang biasanya hanya ditawarkan di restoran-restoran mewah.

Salah satu fakta menarik tentang Caviar yaitu, Caviar dihasilkan oleh Ikan Sturgeon yang biasanya hidup di perairan Amerika bagian Barat dan Amerika Utara. Caviar ini juga tidak bisa didapatkan sepanjang tahun. Jadi, hanya pada waktu masa pembuahan Ikan Sturgeon betina saja.

Caviar memiliki dua jenis yaitu Caviar beluga berwarna hitam dan Caviar putih. Caviar hitam yang dihasilkan oleh Ikan Sturgeon ini dibanderol hingga Rp 170 juta per kilogram. Sedangkan Caviar putih dihasilkan oleh spesies ikan langka yaitu Siberian Albino Sturgeon yang dibanderol dengan harga Rp 1,6 miliar per kilogram.

Kuliner Pati, Ada Sushi Jepang yang Ramah di Kantong

Menurut penjelasan Executive Sous Chef Restoran Amuz Gourmet Abu Halim, harga Caviar yang mahal dipengaruhi oleh ketersediaannya. Semakin langka jenis Caviar, akan semakin mahal harganya. Sedangkan Ikan Sturgeon sendiri termasuk langka dan untuk budidayanya itu ada di negara China.

Caviar cenderung fleksibel dan bisa dipadukan dengan hidangan apa saja. Biasanya Caviar akan dihidangkan sebagai topping canape atau sushi.

Dilansir dari laman Halodoc, (05/03) Caviar ini mempunyai banyak manfaat yaitu Kaya akan Asam Lemak Omega-3, sebagai sumber Selenium, Kaya akan Vitamin B12, bermanfaat sebagai anti depresan, dapat mengatasi impoten, dan juga memperlambat prosen penuaan. (Lingkar Network | Shinta – Lingkarjateng.id)

Exit mobile version